hobi edit foto agar terlihat bagus maka anda tidak perlu lagi menguasai program software atau aplikasi editor foto seperti Adobe Photoshop, Corel Draw dll, namun anda hanya perlu memanfaatkan fasilitas situs penyedia edit foto secara online dan pastinya sangatlah mudah. it engenai bagaimana cara untuk edit foto secara online di FotoFlexer.com
FotoFlexer adalah editor gambar online yang memiliki banyak fitur dan mudah digunakan. Selain mengedit foto dengan mengunggahnya secara langsung dari komputer, kita juga bisa mengedit foto-foto yang ada di situs online seperti Facebook, Picasa, Flickr, dll karena FotoFlexer sudah terintegrasi dengan situs photo sharing seperti Flickr, Picasa, Photobucket, Facebook, MySpace.
Untuk tata cara penggunannya silahkan simak di bawah ini:
1. Silahkan anda kunjungi situs http://fotoflexer.com/
2. Setelah anda di halaman situs tersebut silahkan anda pilih “Upload Photo”
3. Pilih foto anda yang akan anda edit di komputer anda
4. Setelah itu Fotoflexer akan membawa kita ke halaman untuk editing. Terdapat beberapa tab yang dapat kita pilih seperti Basic, Effects, Decorate, Animations, Beautify, Distort, Layers dan Geek. Silahkan anda gunakan satu persatu dan dicoba-coba saja hingga nanti hasilnya bisa sesuai yang diinginkan
5. Setelah anda selesai mengedit kemudian pilih tombol “Save”
6. dan pilih “Save to My Computer”
Silahkan anda lihat hasil edit foto online di FotoFlexer.com di komputer anda, maka hasilnya tidak kalah bagusnya dengan orang yang ahli editor foto. Demikian tips sederhana ini, semoga bermanfaat bagi anda. Selamat mencoba.
No comments:
Post a Comment
~Apa2 Komen2 Anda Akan Di Baca, Akan Dilayan Mungkin juga Di KICK " Jadi Sendiri tanggung laa..